Taruna/i PTDI – STTD Tim Praktek Kerja Lapangan Kota Tanjungbalai Mengikuti Apel Gabungan Pemerintah Kota Tanjungbalai

Taruna dan Taruni PTDI-STTD yang tergabung dalam Tim PKL Kota Tanjungbalai mengikuti apel gabungan bersama dengan seluruh PNS di lingkungan Pemerintah Kota Tanjungbalai (07/10/24). Kegiatan apel gabungan ini dilaksanakan di halaman kantor Pemko Tanjungbalai dan menjadi bagian dari disiplin serta pembinaan karakter bagi para peserta PKL.

Apel gabungan yang diikuti oleh seluruh PNS ini merupakan agenda rutin mingguan Pemko Tanjungbalai, dan mulai hari ini, Tim PKL PTDI-STTD juga turut serta dalam kegiatan tersebut. Para Taruna dan Taruni akan mengikuti apel gabungan setiap hari Senin selama masa PKL berlangsung di Kota Tanjungbalai.

Keterlibatan Taruna/i dalam apel gabungan ini diharapkan dapat meningkatkan kedisiplinan, wawasan organisasi, dan pemahaman mereka terhadap birokrasi di pemerintahan daerah.